Efek Terlalu Sering Mengonsumsi Mie Instan Ini Penting Diketahui

KEMBUNG MUAL | 14 AGUSTUS 2017
SHARE
3415

Siapa sih yang tak suka makan mie instan? Jenis makanan yang satu ini memang sangat digemari dan bahkan menjadi andalan bagi masyarakat. Terlebih lagi ketika tidak ada masakan apapun di rumah. Tentunya masak mie instan akan menjadi menu lezat yang praktis dan disukai seluruh anggota keluarga. rasanya yang beraneka ragam semakin membuat orang tertarik dan penasaran. Padahal mereka juga tau betul jika mie mengandung banyak sekali bahan pengawet yang sangat membahayakan tubuh manusia. Akan tetapi tentu saja kelezatan dan kepraktisannya mengalahkan segala dampak buruk yang diberikan mie instan.

Jangan Sering Dikonsumsi

Bahkan para pakar kesehatan telah melarang konsumsi mie instan dalam jangka waktu yang sering. Alasannya karena makanan tersebut tidak fresh atau tidak segar lagi. Berbeda jika Anda membeli sayuran, daging, dan buah-buahan segar di pasar. Dimana masih memiliki manfaat vitamin dan nutrisi penting di dalamnya sehingga sehat dikonsumsi.

Mie instan merupakan makanan olahan pabrik yang melalui berbagai macam proses. Ini menyebabkan kondisinya sudah tidak segar lagi. Agar menjaganya tetap awet dan tahan lama maka ditambahkan banyak sekali bahan pengawet. Inilah yang menjadi alasan utama mengapa makanan tersebut tidak layak dikonsumsi sesering mungkin. Zat berbahaya yang ada dalam pengawet akan merusak organ tubuh manusia secara perlahan.

Apa Bahayanya?

Tak hanya di Indonesia, di beberapa negara pun sempat terjadi kasus dimana seseorang mengalami sakit akibat terlalu sering makan mie instan. Bahkan ada yang mengalami kematian karena terserang penyakit mematikan, antara lain seperti sakit ginjal, kanker, dan diabetes. Tentunya hal ini sudah cukup jadi pelajaran dan peringatan. Tetapi tetap saja masih banyak masyarakat yang gemar menyantap makanan berpengawet yang satu ini. Adapun bahaya dan efek negatif jika terlalu sering makan mi instan bagi kesehatan manusia adalah sebagai berikut:

Gagal Ginjal

Mie instan terbuat dari tepung dan bahan lainnya yang dikeringkan serta diberi bahan pengawet sehingga menjadi sangat kering. Jika terlalu sering dikonsumsi maka bisa merusak fungsi organ ginjal manusia. Tekstur mie yang keras, lengket dan sulit dicerna akan membuat ginjal bekerja dengan sangat keras. Lama kelamaan, hal tersebut dapat memicu terjadinya serangan gagal ginjal.

Kerusakan Hati

Selain ginjal, organ tubuh lain yang akan rusak adalah hati. Hal ini disebabkan karena adanya zat racun yaitu Proplene Glycol yang mengganggu sistem kerja hati.

Memicu Diabetes

Pada mie instan mengandung banyak sekali karbohidrat dan juga gula. Jika dikonsumsi secara berlebihan maka dapat memicu penyakit diabetes. Jadi jangan heran jika Anda merasa cepat kenyang setelah makan banyak mie.

Kolesterol Meningkat

Tak hanya makanan laut atau seafood saja yang mengandung kadar kolesterol tinggi tetapi mie olahan pabrik juga. Salah satu bahan pengawet yang digunakan adalah garam dimana mampu membuat kolesterol dalam tubuh meningkat.

Bagaimana, Anda masih tetap ingin makan mie instan? Sebaiknya mulailah untuk menghilangkan kebiasaan tersebut. Akan lebih baik jika Anda mengonsumsi makanan segar seperti sayuran dan buah-buahan. Kesehatan adalah hal yang paling penting karena sangat mempengaruhi kualitas hidup seseorang.

mie instant

Lifehacks!

komentar

0 komentar