Walaupun ringan, tapi batuk merupakan salah satu jenis penyakit yang tidak bisa dibiarkan begitu saja. Pasalnya, selain penyakit ini menular dan bisa menimbulkan ketidaknyamanan bagi si penderitanya, batuk bisa mendatangkan penyakit lainnya yang lebih berbahaya.
Jika batuk datang, segera tuntanskan dengan perpeduan ramuan jeruk nipis dan madu, ramuan jahe, dan lainnya. Pasalnya, selain sangat ampuh dalam mengatasi batuk, ramuan tersebut aman dikonsumsi oleh siapa saja, termasuk ibu hamil dan anak-anak.
Pencegahan lebih baik
Mengingat batuk merupakan penyakit yang sangat menggangu, ketimbang mengobati, lebih baik kamu persiapkan diri untuk mengatasi serangan batuk tersebut dengan cara menerapkan pola hidup sehat dan terus menjaga agar sistem kekebalan tubuh kamu tetap maksimal.
Selain itu, pelajari juga kedatangan batuk dengan cara melihat beberapa gejalanya. Berikut merupakan beberapa gejalan kedatangan batuk yang harus kamu ketahui, sebagai langkah persiapan sekaligus antisipasi sejak dini.
- Badan lemas dan terasa meriang, kondisi ini umunya disebabkan karena serangan virus dan bakteri yang sudah mulai menerobos sistem kekebalan tubuh kamu.
- Radang tenggorokan, atau tenggorokan terasa gatal karena dahak yang sudah mulai menumpuk.
- Suara serak, sebagai cikal bakal radang tenggorokan.
- Hdung tersumbat, kepala pusing dan badan terasa berat, yang merupakan gejala serangan flu, dan bisa berkembang menjadi batuk.
- Nafas sesak yang merupakan salah satu gejala infeksi saluran pernafasan, dan akan berkembang menjadi batuk.
Beberapa gejala di atas merupakan gejala umum batuk karena seragan virus dan bakteri yang sudah berhasil menjebol sistem kekebalan tubuh kamu. Maka dari itu, segera hentikan kebiasaan merokok, istirahat yang cukup, konsumsi buah-buahan, sayuran dan hindari gorengan, agar sistem kekebalan tubuh kamu semakin ambruk.
Jika batuk sudah datang menyerang, dan sulit untuk disembuhkan, segera hubungi dokter untuk dilakukan proses pemeriksaan secara menyeluruh. Ingat, segera tuntaskan batuk sebelum berkembang menjadi penyakit yang sulit disembuhkan!
komentar
0 komentar